Lowongan Kerja PT Kalimantan Prima Persada (KPP) Terbaru 2021
Lowongan kerja di PT Kalimantan Prima Persada (KPP) untuk bagian Fresh Graduate Development Program (Mine Plant Engineer), Operator Alat Berat (Experience) sedang dibuka.
PT Kalimantan Prima Persada (KPP) merupakan anak perusahaan dari PT Pama persada Nusantara (PAMA), merupakan salah satu kontraktor penambangan terbesar di Asia Tenggara. Sejak awal berdirinya pada tahun 2003, PT Kalimantan Prima Persada terus menunjukkan kinerja dan kontribusi yang luar biasa dalam dunia bisnis, terutama pertambangan batubara. Bisnis KPP bukan hanya eksplorasi dan eksploitasi (pengembang pertambangan), tetapi juga melakukan layanan pelabuhan profesional dan berkualitas tinggi yang didukung oleh staf dan karyawan manajemen potensial dan kredibel, ditambah dengan fasilitas dan infrastruktur yang memadai sebagai cara terbaik untuk memberikan nilai tambah bagi pelanggan.
Mengenai gaji dan kesejahteraan di PT Kalimantan Prima Persada (KPP) sudah cukup terjamin. Seperti perusahaan Jepang pada umumnya, banyak tunjangan dan fasilitas yang bisa menunjang kebutuhan karyawan.
Kalau anda memang berminat untuk menjadi Operator Magang (Lokal Tapin) (Kode: OPMG), Mekanik Fresh / Magang (Kode : MMLO) di PT Kalimantan Prima Persada (KPP), berikut syarat dan kualifikasi yang harus anda penuhi.
Operator Magang (Lokal Tapin) (Kode: OPMG)
Persyaratan:
Bersedia ditempatkan di area kerja Tapin dengan Point of Hire lokal
Lulusan SMA / SMK sederajat (semua jurusan)
Usia maksimum 23 tahun
Tinggi badan minimal 160 cm
Tidak bertindik & tidak bertato
Deadline: 1 Desember 2021
Deskripsi Pekerjaan:
Melaksanakan masa pemagangan dan pelatihan selama 6 bulan sehingga dapat menguasai aktivitas pengoperasian unit produksi berdasarkan instruksi kerja, prosedur pengoperasian unit, dan standar keselamatan kerja serta pemeliharaan unit selama operasi untuk mencapai produktivitas yang maksimal.
Mekanik Fresh / Magang (Kode : MMLO)
Persyaratan:
Bersedia mengikuti program pelatihan / pemagangan selama 6 bulan
Bersedia ditempatkan di area kerja Kalsel atau Kaltim dengan Point of Hire LOKAL
Diutamakan berdomisili di Kalsel atau Kaltim
Lulusan SMA / SMK sederajat (jurusan IPA atau Teknik)
Usia maksimal 23 tahun
Tinggi badan minimal 160 cm
Tidak bertindik & tidak bertato
Deadline: 1 Desember 2021
Deskripsi Pekerjaan:
Melaksanakan masa pemagangan dan pelatihan selama 6 bulan sehingga dapat menguasai aktivitas perawatan & perbaikan unit produksi berdasarkan instruksi kerja, prosedur preventive & corrective unit, dan standar keselamatan kerja dengan tujuan mencapai physical ability yang telah ditetapkan.
Apabila semua syarat dan dokumen sudah anda lengkapi, selanjutnya silahkan kirim lamaran anda via online web resmi ke alamat PT Kalimantan Prima Persada (KPP) dibawah ini
Batas Lamar : 15 September 2021
Alamat PT Kalimantan Prima Persada (KPP)
Kawasan, Jl. Rawagelam I Industri No.9, Kec. Pulo Gadung, Kota Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 13930
Komentar